SLIDER

Wednesday, January 15, 2014

Tour karo sedulur ngepit ning Waduk Bade Klego





Saya sudah pernah menulis mengenai beberapa waduk di sekitar solo yang bisa dijadikan alternatif untuk tujuan wisata dan juga bersepeda. Bisa dilihat disini (pesona waduk di solo) namun dalam tulisan tersebut saya belum menulis mengenai waduk bade. Sudah lama jauh sebelumnya saya ingin gowes kearah waduk bade namun belum kesampaian selain letak nya cukup jauh juga belum ada teman. Gayung bersambut setelah cukup lama juga tidak bisa gowes bareng teman - teman seli solo. Pada Januari ini teman - teman membuat event gowes bareng yang diberi tema "Tour Karo Sedulur gowes ke Waduk Bade". Gowes bareng yang dulu pernah diumumkan namun karena banyak yang tidak bisa datang karena berbenturan kepentingan akhirnya di cancel. Untuk kali ini peminatnya cukup banyak. Sekitar 40 peserta termasuk panitia (marshal, RC, sweeper).

berdoa bersama sebelum berangkat

mumpung masih segar photo bareng dulu sebelum gowes


Gowes bareng dilaksanakan pada tanggal 14 Januari 2014, bertepatan dengan libur maulud nabi, sehingga saya bisa bergabung. Berangkat dari rumah menuju start point "Habitat Estate" yaitu rumah salah satu tetua di seli solo yaitu om heru, jarak sekitar 10 kman kali ya dari rumah menuju habitat yang terletak di colomadu. Tiba di start point saat itu masih sepi, saya sudah mendapat jamuan herbal tea dan pisang :D. Tidak berapa lama teman - teman mulai berdatangan. Baik dari selisoloraya juga teman - teman dari luar kota khususnya JFB yang diwakili oleh om Moko, dan semarang Komselis oleh dany, dansus, Pak Sur. Seperti sudah disebut ada sekitar 40an peserta (termasuk panitia) yang mengikuti gowes ke waduk bade kali ini.

jalanan menuju pasar sambi



masih ceria sebelum menuju gunung madu
 Para peserta yang sudah berkumpul langsung dijamu snack pagi berupa pisang, pisangn rebus, roti goreng, dan tentu herbal tea dan sari kacang ijo untuk penambah tenaga. Sebelum gowes dilakukan pembukaan dulu oleh yash sebagai ketua selisolo, dan penjelasan rute oleh om heru. Kemudian doa bersama. Selanjutnya peserta dibagi menjadi beberapa kelompok, setiap kelompok terdiri dari 6-7 orang dengan 2 orang marshal kelompok yang menjadi marshal tetap disetiap kelompok, satu orang marshal di depan sebagai penunjuk jalan dan sweeper bertugas menjaga peserta paling belakang. Selain marshal kelompok ada juga road marshal yang bertugas untuk mengamankan jalan. Selain itu disediakan juga 3 mobil evak, 2 mobil pick up dan 1 luxio. Sekitar 6.25 kita meninggalkan habitat memulai gowes menuju waduk cengklik, dari waduk cengklik kita lurus mengikuti jalan hingga pasar sambi trek didominasi turunan dan tanjakan dengan aspal jalan yang mulus.


sudah sedikit menanjak

terus mendaki panjang ciri jalanan gunung madu
Di pasar sambi adalah check point pertama. Kita dapat beristirahat dan regrouping tiap - tiap kelompok sambil menunggu kelompok yang tertinggal. Dari perempatan pasar sambil rute dilanjut menuju simo, checkpoint kedua adalah Indxxxxx simo yang terletak di pertigaan simo-sruwen kembali kita istirahat dan regrouping kembali. Setelah beberapa kelompok berkumpul kita kembali melanjutkan perjalanan rute kali ini melewatu gunung madu. Yang tentu didominasi jalan menanjak dan mendaki panjang dengan kelok - kelok tajam nya. Disepanjang jalan dapat ditemui Goa buatan (orang menyebutnya Goa Jepang). Sampai di perempatan blumbang Klego boyolali. Kita pun mengambil jalan kekanan dimana jalan ini nanti akan membawa kita ke monumen Tongseng yang konon dibuat karena hampir semua kebanyakan pedagang sate kambing dijalan solo - Jakarta berasal dari Klego boyolali :D. Dari monumen tongseng kita mengambil arah kekiri yang akan membawa kita dipintu masuk bagian belakang waduk Bade.



goa jepang


monumen tongseng

Waduk bade adalah waduk yang terletak di daerah Klego Boyolali desa diantara Simo dan Karanggedde sekitar 33km dari kota Solo. Waduk bade masih berfungsi untuk mengairi areal persawahan, meski tidak sebesar waduk cengklik yang terletak di dekat bandara adisumarmo. Waduk bade juga dijadikan areal wisata oleh warga sekitar dengan adanya pepohonan yang rindang dan warung - warung makan sederhana. Bahkan ternyata ada juga fan page waduk bade lho :D.



waduk bade klego



Tiba di waduk bade sekitar pukul 10 lebih, para peserta dipersilahkan untuk istirahat dan tentu dimanfaatkan sebagian peserta untuk narsis berfoto. Kita dijamu makan siang nasi plus ayam goreng kremes yuumyyy. Setelah makan ada sambutan dari ketua seli solo, yaitu yashir dan dari perwakilan komseli Dany juga perwakilan JFB om moko. Tidak lupa kita semua kebagian doorprize dari sponsor whaaah enaknya :D. Dan acara puncaknya ada mengerjai Om Ary Wahyu yang ulang tahun kemarinya :D salah satu ciri khas kebersamaan teman - teman solo adalah tradisi ceplok telur dan tepung pada membernya yang berulang tahun. Usai acara kita berfoto bersama, dan kembali ke solo. Sebagian peserta di evak mostly perempuan kecuali Iin dan satu lagi (saya lupa namanya  mbak nya OM heru). Kali ini kita tidak melewati rute yang sama namun, mengambil rute jalan menuju Andong - Simo -Sambi - Bandara Adisumarmo - colomadu. Meski didominasi dengan turunan tapi tanjakan mendaki juga banyak dijumpai pada saat perjalanan pulang. Gowes pulang kali ini kita tidak dibagi menjadi beberapa kelompok seperti diawal tadi.




doorpize


photo bersama sebelum pulang
Tiba dicolomadu sekitar 2siang lebih, kita pun berpamitan untuk kembali kerumah masing - masing, saat perjalanan pulang saya tertolong dari terik matahari karena disambut dengan Hujan, great!!.

Telor tepung Ciri khas kebersamaan anak2 seli solo Happy Birthday Om Ary

Demikianlah gowes bersama dengan teman - teman seli solo, akhirnya keinginan saya terwujud untuk gowes ke waduk bade. Semoga bisa bertemu di gowes selanjutnya.

4 comments:

  1. Great ,,, Coretan yang Indah,,, lain waktu kita nggak akan lupakan untuk diabadikan kalo ada 3 Pocky yang berpartisipasi dan tanpa Evac,,, salam -Novianto @selisolo

    ReplyDelete
  2. hehehe kerennn
    liat profil waduk bade
    www.facebook.com/wadukbade

    ReplyDelete
  3. hehehe kerennn
    liat profil waduk bade
    www.facebook.com/wadukbade

    ReplyDelete