SLIDER

Monday, March 31, 2014

Seleksi Srikandi Bike to work Inspirasi Bagi Negeri 2014

Seleksi srikandi tahun 2014 kali ini kembali dilaksanakan di semarang, kali ini Jateng di wakili oleh 6 orang, jogjakarta 1 orang nte dyah, solo 2 orang aku dan savina motik, semarang 1 orang kembali ms. Nana mendaftar yang kedua kali, jepara diwakili oleh endah.




Seleksi kali ini dilaksanakan pada tanggal 23 maret 2014. dengan rute yang sama seperti tahun lalu, start dilaksanakan pukul 06.00 kita berkumpul jam 05.30, saat aku dan ms. Nana tiba di ace hardware simpang lima, ternyata nte dyah dan suaminya beserta RC kita om irwan sudah menunggu tidak berapa lama motik pun datang dan ternyata setelah berapa lama kita menunggu endah tidak juga muncul. Akhirnya setelah di telpon baru tahu bahwa dia tidak bisa ikut seleksi dikarenakan sakit. Kita pun memulai latihan bersama ini dengan berdoa dulu, gowes kali ini tidak diikuti oleh sebanyak sebelumnya hanya kita berenam dan satu marshal om chandra yang notabene suami nte dyah plus satu tim feeding yang naik sepeda motor. Aku dengan sepeda orenj wimcyle, ms. Nana dengan cleo, nte dyah dan motik dengan GIANT XTC.

Gowes berjalan dengan lancar sampai di turunan UNIKA karena jalan yang rusak ruji sepeda ku patah dan diikuti dengan putusnya rantai orenj. Kita pun berhenti sejenak di UNTAG untuk membetulkan sepeda. Untuk rantai bisa dibetulkan oleh om irwan namun untu ruji (jari - jari) karena tidak membawa sparepart jari - jari maka alhasil jari - jari sepedaku masih putus dan tidak diganti, juga tidak bisa di stel karena kunci jari- jari yang berbeda ukuran. Alhasil akupun melanjutkan gowes dengan sepeda kondisi seadanya jar- jari patah 2, oleng ban belakang dan tanpa rem belakang karena harus dilepas agar tidak mengunci ban.
Akupun dapat melanjutkan gowes dengan tanpa banyak halangan kita pun beristirahat sebentar di UNNES, setelah regrouping kita kembali gowes menyusuri gunung pati dan tibalah kita di ungaran. Seperti biasa kita sarapan di warung langganan kita bu surti, dengan menu makanan jawa yang sangat menggugah selera.










Usai sarapan kita kembali ke semarang, dan di simpang lima, kita pun membubarkan diri. Pengumuman srikandi di laksanakan tanggal 30 maret 2014. dan untuk tahun ini Savina Motik lah yang beruntung berangkat ke sulawesi. Well sepertinya masih ada rencana yang lebih besar untuk ms. Nana di dapuk menjadi srikandi B2W entah tahun kapan :D





Saturday, March 29, 2014

Segowangi #2 Earth Hour


                                                                                                 Yaaay akhirnya Segowangi kembali dilaksanakan event Segowangi yang kedua kali nya. Pada bulan maret ini segowangi bertepatan dengan earth hour. Karena perayaan earth hour dilaksanakan serentak diseluruh dunia pada hari sabtu tanggal 29 maret. Kita pun melaksanakan segowangi di hari yang spesial juga pada hari sabtu 29 maret bersama - sama dengan kegiatan earth hour dibalaikota semarang.
60 minute yang berharga





Seperti biasa kita berkumpul  pukul 7 malam, kali ini kita start agak molor karena ada ramah - tamah antar komunitas bersama bapak walikota. Setelah selesai kita memulai start, namun kali ini pak walikota tidak ikut gowes karena harus membuka acara earth hour, namun dia ikut melepas rombongan segowangi.
ramah tamah di balaikota



Rute kali ini cukup singkat mengingat waktu yang terlalu mepet dari start dengan waktu pemadaman lampu earth hour, kita gowes dari balaikota menuju banjir kanal barat, kaligarang, karyadi, menuju veteran, jl pahlawan, simpang lima, jl. Thamrin, pemuda dan kembali ke balaikota. Tepat beberapa saat setelah kita tiba dibalaikota, hitung mundur untuk pemadaman lampu selama 60 menit.  Sempat terjadi insiden kecil dimana sepeda ms. Nana dipinjam oleh orang tidak dikenal, untunglah kita berhasil mendapatkan kembali sepeda tersebut.

ada gatot kaca bro

Usai acara kita pun kembali berkumpul di angkringan pemuda, sambil bercerita dan bercakap - cakap. Setelah hari cukup malam kita pun kembali ke rumah - masing -masing. Demikian pelaksanaan segowangi #2 yang bertepatan dengan earth hour 2014.


setelah lampu dimatikan

Tuesday, March 18, 2014

Gomiingpay UNNES - Ungaran - Semarang

Tahun ini kembali aku dan ms. Nana menjadi penggembira mendaftarkan diri dalam seleksi calon srikandi 2014, setelah mendapat bocoran bahwa rute seleksi tahun ini adalah sama dengan tahun kemarin maka weekend tanggal 16 maret aku dan ms. Nana memutuskan untuk kembali mencoba kembali rute tersebut. Start dari kost ku di kawasan lemah gempal kita menuju karyadi, S.Parman, tanjakan rinjani, candi, semeru disini saya sempat tersesat hingga muncul di teuku umar maka harus putar balik. Menyusuri turunan Unika dan sampailah kita di UNNES, di UNNES kita beristirahat sebentar di masjid depan kampus. Baru kemudian kita melanjutkan kembali menyusuri gunung pati dan sampailah di Ungaran, di ungaran kita mampir sebentar untuk sarapan di warung biasanya. Selesai sarapan kita kembali ke semarang. 

tunggangan baru :D


yay UNNES tapi joki cleopatra bukan saya lho

istirahat di masjid free minum dan toilet :D


putri cantik di gunung pati




Tuesday, March 11, 2014

GOmingpay sarapan Demak





Minggu kedua maret tanggal 9, aku membawa cleopatra kesemarang pada hari jumat kemarin. Ms. Nana pun tidak sabar ingin segera mereyen cleopatra, kita sudah berencana untuk gowes ke mrapen beserta andra yang ternyata tidak kapok untuk ikut gowes bersama kita lagi :p horeee. Namun ternyata andra yang teler di pagi harinya lebih memilih untuk melanjutkan tidur nya, meski aku juga masih sangat mengantuk bahkan malas sekali untuk mandi. Dengan batalnya andra maka kita pun merubah rute yang semula ke mrapen untuk gowes ke demak. 




Start dari kost ku sekitar pukul 7 kita menuju tugumuda terlebih dahulu untuk membeli bekal yaitu jajanan lekker :D hingga berangkat lagi sekitar pukul 7.30, rute seperti biasa imam bonjol kaligawe dan jalan semarng - demak  lalu lintas cukup bersahabat sehingga kita pun bisa memacu sepeda kita meski tidak seberapa cepat karena masih sangat mengantuk dua - duanya. Hadeeeh rute yang sebagaian besar flat dapat kita gunakan untuk melatih endurance putaran kaki kita dalam bersepeda. 




Di karangtengah rantai febby (BMX ku ) sempat bermasalah terlepas karena longgar dengan sedikit trik tendangan untunglah bisa dibetulkan lagi. Kita pun tiba di demak sekitar pukul 9 pagi. Alun - alun demak yang sudah banyak berubah menjadi lebih bersih dari pkl. Maka tujuan kita pun juga jadi hilang karena sebetulnya kita berniat untuk membeli soto dan swikee ayam di daerah alun - alun. Namun karena bersih maka penjual nya pun juga hilang. Haduuuh 




Maka kita pun Cuma nongkrong sebentar di alun - alun dan langsung menuju pasar di depan kabupaten untuk sarapan sate, sayangnya hanya tersedia sate ayam maka hanya ms. Nana yang sarapan . Dan untungnya ketika kita sudah masuk ke warung sate hujan deras tiba - tiba turun sehingga kita sempat terjebak sementara di warung sate. 



Setelah hujan reda kita pun bersepeda sebentar menyusuri sungai di muka kabupaten hingga membawa kita ke pasar, diapasar aku mencium bau sate kambing, maka aku pun kembali mampir kali ini sarapan sate kambing. Usai sarapan sekitar pukul 10 kita meninggalkan warung dan mampir sebentar di minimarket untuk membeli suplai air mineral. Dalam perjalanan pulang kita sempat terjebak macet karena ada kontainer yang terbakar. Untunglah karena mengendarai sepeda kita berhasil mlipir mlipir keluar dari kemacetan sepanjangn 4 kilometer dan sepertinya akan bertambah panjang. 


Tiba di kost kali ini aku memutuskan untuk istirahat sejenak dan pulang agak sore dengan naik travel ke solo.

Tuesday, March 4, 2014

Gomingpay Unnes - Ngrembel Gunungpati

 

Mengawali bulan maret kita kembali mewujudkan keinginan yang tertunda yaitu gowes kembali ke ngrembel kali ini via unnes gunung pati. Rencana awal hanya aku dan ms. Nana saja seperti biasa karena melihat trek nya yang akan penuh dengan tanjakan. Ternyata andra sepertinya juga setuju bergabung dengan kita. Rencana sempat berubah ketika andra menawari untuk gowes ke sekatul bersama teman - teman komselis untuk survey rute joglosemar 2. akhirbulan ini. Namun ternyata pagi nya ada kesalahan miss komunikasi antara andra dengan koliq sehingga berasumsi anak2 komselis survey menggunakan motor sehingga kita batal ikut survey meskipun ternyata surveynya bersepeda :p … 







Okaylah kembali ke cerita pagi hari sekitar pukul 7 lebih andra baru tiba di kost, kita pun bersiap - siap terlebih dahulu hingga akhirnya berangkat sekitar pukul 7.30 pagi rute yang kita ambil adalah banjir kanal, sampangan jemabtan besi dan tanjakan killing unnes. Tanjakan yang sangat terkenal di kalangan pesepeda dengan tipe tanjakan panjang dan sangat tajam diawal. Aku memakai sepeda BMX ku, ms. Nana sepeda lipat downtube nova alias si austin yang telah di upgrade nya. Sedang andra dengan si abang sepeda merah dahon nya. Well bisa ditebak jika gowes bertiga dan cewek semua dengan trek tanjakan tajam walhasil selama gowes ya diselingin dengan istirahat dan ngobrol ngalur ngidul :p . 

Kitapun tiba di unnnes sekitar pukul 9 pagi. Andra sempat pasrah dan menyerah untuk tidak melanjutkan ke ngrembel tapi setelah kita bujukin bahwa tidak ada lagi tanjakan setajam unnes dia pun kembali menemani kita disepanjang perjalanan. Kali ini dari unnes kita menuju gunung pati di pertigaan kita ambil ke arah kanan (asram mahasiswa unnes) melewati kampung inggris dan dengan rute yang rolling naik turun. Cukup bingung apakah kita mengambil jalan yang benar kita pun menyampatkan diri untuk bertanya kepada orang - orang sekitar. Tiba di pertigaan pertama kita mengambil arah kekanan. Mengikuti jalan hingga akhirnya tiba di jalan raya gungun pati (boja-ungaran). Kita kembali mengambil arah kekanan menuju ngrembel trek didominasi dengan turunan (asyiiik bonus) . Hingga akhirnya kita sampai di ngrembel sekitar pukul 10 pagi dan ternyata sangat penuuuh  haduuuh tapi untunglah kita masih mendapat tempat untuk bisa mengisi perut :D untuk sarapan sekaligus makan siang. 







Cukup menghabiskan waktu di ngrembel kita kembali gowes kali ini trek didominasi turunan hingga tiba di goa kreo maka tanjakan terakhir yang harus kita lalui yaitu menuju sadeng dan setelah itu kita mendapatkan bonus turunan hingga greenwood. Dari greenwood kita tidak mengambil arah kali pancur diamana akan dihadapkan tanjakan tapi kita belok ke arah kanan yang akan membawa kita kembali kesampangan. Perjalan pulang dari ngrembel menuju kost menghabiskan waktu sekitar satu jam. 






Demikianlah kita pun kembali kerumah masing - masing andra yang berangkat sudah mendapat bonus gowes 10 km dari rumahnhya, untuk pulang kali ini dia dijemput suami tercinta :D.